MALANG, Channel11.COMM – Salah
satu rangkaian acara Pengenalan Kehidupan Kampus Mahasiswa Baru Fakultas Ilmu
Sosial dan Ilmu Politik Universitas Brawijaya (PK2MABA FISIP UB), Open House Lembaga Semi Otonom (LSO) dan
Lembaga Kedaulatan Mahasiswa (LKM), diselenggarakan pada Minggu
(2/9).
“Kirab Anjangsana” diusung menjadi tema tahun ini.
Selain memperkenalkan berbagai LSO dan LKM yang ada di FISIP UB kepada mahasiswa
baru. Acara juga dimeriahkan dengan parade dan pengenalan dari tiap LSO dan
LKM. Rangkaian acara Open House diakhiri
dengan kunjungan yang dilakukan oleh mahasiswa baru ke stand milik LSO dan
LKM untuk mengenal lebih dekat lagi.
Antusiasme yang luar biasa terkait LSO dan LKM bisa dibilang luar biasa, begitu pun dengan communite 2018 yang sudah mengenal berbagai macam LSO dan LKM hingga mengetahui perbedaan dari keduanya. Salah satunya adalah Immanuel Patrick yang berharap dapat bergabung dengan LSO dan LKM yang sesuai minat bakatnya. “Pertama, aku mau ikut se7enline Radio karena aku ingin belajar menjadi seorang penyiar. Terus, aku pilih Sociomusica Choir karena aku emang suka nyanyi dan punya pengalaman dibidang itu sama homeband. ” Jelasnya.
Antusiasme yang luar biasa terkait LSO dan LKM bisa dibilang luar biasa, begitu pun dengan communite 2018 yang sudah mengenal berbagai macam LSO dan LKM hingga mengetahui perbedaan dari keduanya. Salah satunya adalah Immanuel Patrick yang berharap dapat bergabung dengan LSO dan LKM yang sesuai minat bakatnya. “Pertama, aku mau ikut se7enline Radio karena aku ingin belajar menjadi seorang penyiar. Terus, aku pilih Sociomusica Choir karena aku emang suka nyanyi dan punya pengalaman dibidang itu sama homeband. ” Jelasnya.
Selain
itu, Tania Larasati yang merupakan communite
2018 juga sama antusiasnya. Ia berpendapat bahwa tiap LSO dan LKM yang FISIP
telah mampu mewadahi minat dan bakat mahasiswa FISIP UB. Perempuan yang berasal dari kota hujan itu
berharap communite dapat lebih aktif
lagi dalam meramaikan wadah yang telah disediakan FISIP untuk mengasah minat
dan bakat mahasiswa. “Masing-masing dari LSO dan LKM kan udah demonstrasi dan
kita disitu bisa ngeliat, kita nih lebih fit
in kemana. Dan pesannya sih ya aku saranin buat semua angkatan 2018 ini
harus banget ikut LKM atau LSO ini biar bisa lebih ngembangin diri lagi,”
tutupnya. [zir/mh/ta]
Penulis:
Balqis Fauzira Adawinsa P.
Muhammad Syamsul Huda
Titafani Anggraeni
Penyunting:
Audrey Tiara F.
Audrey Tiara F.
0 Comments:
Post a Comment