Home Tentang Kami Berita Feature Komtribusi Komspiratif E-Bulletin Advo Info Instagram Our Videos
image1 image2 image3

SELAMAT DATANG DI CHANNEL11.COMM|LAMAN RESMI HIMANIKA UNIVERSITAS BRAWIJAYA|KABINET KOLABORASI

COMMOLYMPIC 2019: A Journey to Open Glory

Commolympic 2019 yang diselenggarakan di GOR Pertamina

MALANG, Channel11.COMMTentunya sudah tidak asing bagi warga Ilmu Komunikasi FISIP UB dengan nama “Commolympic”. Commolympic adalah suatu ajang perlombaan yang merupakan program kerja dari Divisi Minat dan Bakat (Minbak) Himanika UB. Acara tersebut sukses digelar sejak hari Senin (9/9) hingga Jumat (20/9), dan mendapat banyak antusias dari para peserta.

Ketua Pelaksana Commolympic 2019, Elfonda Wijaya, Communite 2018, menjelaskan bahwa tema yang diambil untuk Commolympic tahun ini adalah “A Journey to Open Glory. “Commolympic yang udah berjalan selama empat tahun ini selalu mengalami perubahan. Pada tahun ini dengan mengusung tema ‘A Journey to Open Glory, panitia ingin membuka perjalanan untuk kejayaan yang baru,” jelas Elfonda.

Elfonda juga menjelaskan bahwa terdapat perubahan dari tahun kemarin. “Dari peserta cakupannya diperluas. Tahun kemarin peserta hanya dari Ilmu Komunikasi, sedangkan pada tahun ini cakupan pesertanya diperluas menjadi di luar jurusan Ilmu Komunikasi, dan bahkan di luar Universitas Brawijaya,” lanjutnya.

Radhiyya Farhin, Communite 2018, yang merupakan Koordinator Acara Commolympic 2019 mengatakan, bahwa tujuan dari Commolympic tahun ini adalah untuk mewadahi minat dan bakat. “Kita juga ingin memperkenalkan jurusan Ilmu Komunikasi ke orang lain, baik yang ada di UB maupun yang ada diluar UB,” tuturnya.

Commolympic 2019 juga mengadakan open volunteer bagi mahasiswa baru Ilmu Komunikasi 2019 yang ingin ikut serta menjadi bagian panitia Commolympic 2019. “Open volunteer ini diadakan untuk memperkenalkan Ilmu Komunikasi ke keluarga yang baru datang yaitu adik-adik (angkatan) 2019, dan mereka juga dapat belajar bagaimana menjadi panitia dan juga kita ingin memperbanyak sumber daya manusia di Commolympic 2019 ini,” tambahnya.

Salah satu peserta Commolympic 2019 cabang olahraga basket, Communite 2017, Prahald Edo, merasakan bahwa Commolympic tahun ini berbeda dengan tahun sebelumnya. “Sangat berbeda, karena yang aku ketahui Commolympic tahun lalu hanya untuk maba (mahasiswa baru) Ilmu Komunikasi saja, dan sekarang alhamdulillah sudah untuk umum, tidak hanya Ilmu Komunikasi UB saja, tapi dari universitas lain bisa mengikuti juga,” ucap Edo.

Ternyata tidak hanya mahasiswa Ilmu Komunikasi FISIP UB saja yang memiliki antusias terhadap Commolympic. Muhammad Hanan Arifah Putra, mahasiswa jurusan Akutansi Politeknik Negeri Malang angkatan 2017, menunjukkan antusias yang sama. “Tau Commolympic pertama kali di-share di grup sama temen-temen himpunan jurusan Akuntansi,” ucapnya.

Hanan yang mengikuti perlombaan basket dan futsal di Commolympic 2019 mengatakan alasannya mengikuti Commolympic dikarenakan dirinya menyukai olahraga. “Terus temen-temen himpunan juga support buat ngirim tim untuk ikut Commolympic ini, khususnya cabang olahraga futsal dan basket,” pungkasnya.

Hanan mengaku sangat senang mengikuti Commolympic 2019 karena timnya berhasil meraih juara satu di salah satu perlombaan yang diikuti. “Harapanku tahun depan semoga peserta yang ikut makin banyak dan makin kompetitif, bisa jadi acara rutin tahunan yang bergengsi antar jurusan lintas universitas,” tutupnya. [nad/yo/len]


Penulis:
Nada Salsabila
Theodorus Admadireja
Lenia Ajeng Titiasa

Penyunting:
Adrian David Leonardo

Share this:

CONVERSATION

2 Comments:

  1. numpang promo ya gan
    kami dari agen judi terpercaya, 100% tanpa robot, dengan bonus rollingan 0.3% dan refferal 10% segera di coba keberuntungan agan bersama dengan kami
    ditunggu ya di dewapk^^^ ;) ;) :*

    ReplyDelete
  2. Permisi Ya Admin Numpang Promo | www.fanspoker.com | Agen Poker Online Di Indonesia |Player vs Player NO ROBOT!!! |
    Kesempatan Menang Lebih Besar,
    || WA : +855964283802 || LINE : +855964283802 ||

    ReplyDelete